4 Drama Percintaan Korea Tentang Cowok Miskin dan Cewek Kaya
Kisah bak Cinderella dalam dongeng seringkali menjadi ide utama para penulis drama Korea. Mungkin sebagian orang sudah bosan melihat cerita yang bermula dari kisah sedih seorang cewek miskin yang secara tak sengaja dipertemukan pangeran kaya raya lalu saling jatuh cinta. Para penulis drama Korea tentunya tak ingin kehilangan penonton jika hanya menyajikan cerita yang itu-itu saja bukan?
Nah, jika selama ini kita sering menyaksikan plot drama Korea tentang cowok kaya yang jatuh cinta pada cewek miskin, maka drama dalam list berikut justru kebalikannya dan dijamin membuatmu penasaran!
1. High Society
Drama yang diperankan oleh Uee dan Sung Joon ini sempat populer pada sekitar tahun 2015 lalu. High Society bercerita tentang seorang putri bungsu keluarga kaya raya yang menyamar dengan bekerja paruh waktu. Tujuan penyamarannya adalah untuk mendapatkan cinta yang tulus dan tidak memandang harta. Dia pun akhirnya bertemu dengan lelaki miskin dan saling mencintai. Klise memang, tapi bukankah cinta memang tak pandang harta?
2. Yong Pal
Ada yang masih ingat drama hits satu ini? Yap, drama yang dibintangi Kim Tae-hee dan Joo Won ini memang begitu menyita perhatian pada waktu itu. Yongpal menceritakan seorang dokter miskin yang harus menjadi dokter bayaran untuk para mafia di malam hari. Dia pun kemudian dipertemukan dengan wanita cantik kaya raya yang dibuat tak sadarkan diri oleh keluarganya. Yang menarik dari Yongpal adalah drama ini tak melulu nenyajikan percintaan tetapi juga intrik yang terjadi di dalam keluarga konglomerat.
3. My Fair Lady
Meski tergolong drama yang sudah lama, My Fair Lady wajib masuk dalam list ini deh chingu. Sesuai dengan judulnya, My Fair Lady bercerita tentang kehidupan seorang wanita kaya yang segala kebutuhan hidupnya terpenuhi. Dia kemudian melihat perjuangan salah satu pengawal pribadinya yang ditugaskan untuk mengajarinya menghandle perusahaan. Karena kegigihan pengawal tersebut, sang wanita ini akhirnya simpati dan jatuh cinta kepadanya. Andai kisah ini ada di dunia nyata ya, pasti manis banget. huhu
4. That Winter, The Wind Blows
Nah kalau drama yang ini nih bakal menguras habis air matamu. Kami sarankan sedia tisu sebanyak-banyaknya saat menonton karena That Winter, The Wind Blows memiliki jalan cerita yang sangat sedih mulai awal episodenya. Drama yang diperankan oleh Jo In-sung dan Song Hye-kyo ini meraih rating yang cukup tinggi pada 2013 lalu lho. That Winter, The Wind Blows bercerita tentang seorang lelaki miskin yang ingin merebut harta wanita kaya dan buta yang ditemuinya di panti asuhan. Tapi kemudian niat buruk tersebut berubah menjadi cinta.
Itu tadi beberapa drama yang mengisahkan tentang dunia percintaan cewek kaya dengan cowok miskin. Drama mana yang menjadi favoritmu?