Ragam

Pencapaian Utama Kerajaan Inca

Loading...

Terasering IncaKerajaan Inca berkuasa kurang dari satu abad. Namun, dalam waktu yang singkat itu suku bangsa Inca berhasil mengatasi banyak tantangan untuk menjadikan dirinya kerajaan paling kuat di Amerika Selatan. Orang Inca menggunakan keterampilan militer dan aliansinya yang baik untuk membawa puluhan kelompok suku lain ke dalam kerajaan mereka. Mereka mengkombinasikan agama dan pemerintah untuk menguasai suku bangsa yang jumlahnya jauh melampaui mereka.

Menguasai wilayah yang sedemikian luas memerlukan keterampilan praktis serta kekuatan militer yang besar. Suku Inca membangun jaringan jalan yang menghubungkan setiap bagian wilayah kerajaan mereka. Jalan ini memudahkan kegiatan transportasi tentara, utusan, dan barang dari satu daerah ke daerah lain.

Loading...

Kota Inca didesain dan dibangun dengan seksama. Bangunan kuil dan istana Inca menunjukkan kemampuan konstruksi yang luar biasa, terutama untuk memotong dan memasang batu-batu besar secara bersama-sama. Suku Inca juga menggunakan keterampilan mereka dalam membangun pertanian. Untuk bercocok tanam di pegunungan yang curam di kawasan itu, suku Inca membangun terasering atau tanah-tanah bertingkat. Terasering didesain untuk mencegah air hujan mengikis tanah dan benih. Tanah yang diratakan juga lebih mudah untuk diairi.

Suku Inca sangat terampil dalam membentuk emas dan perak menjadi benda-benda yang indah. Mereka juga membuat tembikar halus, tekstil berwarna-warni, dan hiasan kepala yang rumit serta jubah bulu. Meskipun mereka tidak mengenal alfabet, orang Inca memiliki cara untuk mencatat sesuatu. Mereka menggunakan ikatan tali yang disebut quipu untuk melacak orang-orang atau hewan di suatu daerah. Quipu juga digunakan oleh orang-orang terlatih untuk membantu mereka menafsirkan dan mengingat cerita mitos dan sejarah Inca.

Loading...

Komentar Anda