Park Seo-joon Komentari Rumor Pacarannya dengan Park Min-young
Gosip dan rumor seputar dua pemeran utama drama komedi romantis Korea What’s Wrong with Secretary Kim sedikit banyak dipicu oleh kehebatan dua aktor ini dalam menghidupkan peran masing-masing, di samping juga jalan ceritanya yang simpel namun menarik.
Bahkan sebelum drama ini usai, pasangan ParkPark ini tak pernah berhenti menjadi sasaran rumor pacaran sampai akhirnya Park Seo-joon mengklarifikasinya melalui sebuah wawancara dengan outlet berita lokal pada tanggal 31 Juli 2018, sebagaimana dilansir dari HelloKPop.
Menurut pengakuan pria tampan ini, sutradara drama terlibat secara langsung dalam pemilihan pemain, karena itulah dia tak mungkin memberi pengaruh apapun pada tim kasting untuk memilihkan Park Min-young sebagai lawan mainnya.
Park Seo-joon juga mengomentari ‘label’ pria ambisius yang dia dapat selama berkarir di industri hiburan ini. Menurutnya, dia merasa bahagia dengan pekerjaannya saat ini yang bisa memberinya peran-peran utama mengingat dulu dia sering gagal dalam audisi. Perjuangan Seo-joon sebagai aktor sempat membuatnya gelisah mengenai jenis peran apa yang paling cocok untuknya. Dia juga bimbang dengan bagaimana cara dia bisa menunjukkan imej yang senantiasa baru dan fresh di industri ini.
“Saya tak tahu bila Anda berpikir seperti itu. Saya mengusahakan yang terbaik untuk apapun yang diberikan pada saya,” ujarnya.
Dalam wawancara, bintang drama She Was Pretty, Hwarang, dan Fight for My Way ini menceritakan bagaimana atmosfer syuting, sinergi antara pemain dan kru, serta penjiwaan peran dalam drama telah membantu meningkatkan popularitas What’s Wrong with Secretary Kim.
Park Seo-joon lalu mengungkapkan betapa bahagianya dia karena bisa bekerjasama dengan Park Min-young. Tapi selain Min-young, Seo-joon memilih drama ini juga karena dia tertarik pada karakternya, Lee Youg-joon, pria yang narsis namun sempurna. Dia mengaku ingin menunjukkan variasi kisah rom-com yang unik pada pemirsa lewat drama ini.
Yang paling menarik, Park Seo-joon menjawab rasa penasaran para penggemar What’s Wrong with Secretary Kim tentang kemungkinan dirinya pacaran dengan Park Min-young di dunia nyata. Katanya, kemungkinan itu masih ada meski butuh waktu.
Hmm, apakah ini tandanya Park Seo-joon akan jadian dengan Park Min-young suatu hari nanti? Bisa jadi! Tunggu saja kabarnya ya.