Lagu Baru TWICE “Like Ooh-Ahh” Kuasai Tangga Lagu
Lagu terbaru girlband K-pop TWICE, “Like Ooh-Ahh,” dinominasikan sebagai lagu terbaik minggu ini dalam acara SBS Inkigayo pada hari Minggu. Lagu ini awalnya dirilis Oktober lalu dan girlband beranggotakan sembilan orang ini secara resmi merampungkan acara promosi untuk single debut mereka pada akhir November tahun lalu. Dengan begitu banyaknya lagu baru yang dirilis setiap hari di dunia K-Pop, hampir tidak mungkin sebuah lagu yang dirilis bulan lalu bisa melambung menjadi yang pertama.
JYP Entertainment, agensi TWICE, mengatakan bahwa album single digital pertama TWICE kemungkinan akan terjual 60.000 kopi dalam bulan ini. Kesuksesan panjang TWICE menunjukkan bahwa kontroversi mereka baru-baru ini tidak benar-benar mempengaruhi popularitas girlband itu.
Tzuyu, anggota TWICE, memicu skandal politik pada bulan Januari lalu setelah gadis asal Taiwan itu melambaikan bendera Taiwan saat tampil di acara TV populer Korea. Beberapa selebriti pro-China mengkritik penyanyi berusia 16 tahun itu dengan mengatakan bahwa ia mendukung kemerdekaan Taiwan. Menanggapi kontroversi yang terus bergulir bak bola panas itu, JYP dan Tzuyu meminta maaf beberapa kali dan mengatakan mereka menghormati “kebijakan satu China.”
Sementara itu, orang tua Tzuyu dikabarkan pulang ke Taiwan baru-baru ini setelah tinggal dengan putri mereka selama sekitar dua minggu. “Tzuyu telah stabil dan orang tuanya kembali ke Taiwan karena keduanya memiliki pekerjaan,” ungkap orang yang bekerja untuk JYP kepada Star News, kantor berita hiburan setempat. Bahkan setelah kontroversi itu, TWICE tetap manggung tanpa ada pembatalan dalam jadwal mereka.