Foto dan GambarHiburan

Profil dan Koleksi Foto Girlband Korea Miss A

Loading...

Girlband asuhan JYP Entertainment ini memiliki arti Miss Asia dan A juga bermakna performa grade A (kualitas terbaik). Sebelum debut, girlband ini memulai aktivitasnya di China. Karena belum memiliki nama, maka girlband ini biasa disebut dengan “Chinese Wonder Girl”. Pada bulan Maret 2010, Suzy masuk ke dalam grup ini lalu muncullah nama “Miss A”. Girlband ini beranggotakan empat orang gadis asal Korea dan China, yakni Fei, Jia, Min, dan Suzy.

Miss A1

Miss A kemudian melakukan debut pada bulan Juli 2010 dengan lagunya yang berjudul “Bad Girl Good Girl” dari mini album mereka Bad but Good. Mereka meraih ranking pertama di KBS Music Bank dan menjadi girlband tercepat yang bisa meraih posisi #1 di sebuah acara musik. Bahkan Miss A mengalahkan Girls’ Generation dengan meraih “Mutizen” award karena lagu mereka strike di posisi pertama dalam empat minggu berturut-turut.

Setelah “Bad but Good”, Miss A kemudian comeback dengan singlenya yang berjudul “Step Up” (Breathe) di tahun yang sama. Lalu di tahun 2011, Miss A meluncurkan full album perdana mereka yang diberi judul A Class, dengan “Good Bye Baby” sebagai lagu andalan mereka. Di tahun 2013, Miss A kembali meluncurkan full album yang bertitel Hush. Album ini diciptakan oleh duo komposer terkenal, yakni E-Tribe dan J.Y Park.

Setelah lebih dari satu tahun, akhirnya pada bulan Maret 2015 Miss A kembali menyapa para fansnya lewat album baru mereka, Colors. Video klip dari lagu andalan mereka, “Only You,” meraih lebih dari dua juta view di YouTube hanya dalam 24 jam saja.

Miss A pernah menggelar Tour Asia di tahun 2013-2014. Daerah-daerah yang pernah disinggahi mareka antara lain Chillicothe, Illinois, Hong Kong, dan Beijing. Di tahun 2011 silam mereka juga sempat mampir ke Indonesia dalam acara Jakarta FantastiKpop Festival. Tak sabar menunggu Miss A kembali ke tanah air lagi? Kita tunggu saja ya 🙂 Sambil menunggu, berikut kami tampilkan foto Suzy dkk.

LINES

Loading...

Miss A1 Miss A2 Miss A3 Miss A4 Miss A5 Miss A6 Miss A7 Miss A8 Miss A9 Miss A10

Loading...

Komentar Anda