Hiburan

Empat Artis Korea yang Sukses dengan Cepat

Loading...

Ada beberapa aktor dan aktris Korea yang melejit di layar kaca dan layar lebar dengan cepat. Tapi kesuksesan mereka bukan karbitan, mereka juga menitih karir dari bawah. Bakat besar dan kerja keras telah menuntun mereka menuju puncak. Dan kali ini kami akan membahas beberapa nama yang kini tengah menikmati manisnya ketenaran.

SuzyYang pertama adalah Bae Sue-ji, biasa dikenal dengan nama panggung Suzy, yang juga merupakan personel girlband miss A. Ia menandai debut suksesnya sebagai aktris lewat drama KBS, Dream High, pada tahun 2011.

Suzy kemudian beralih membintangi film laris Architecture 101 (2012). Berkat karakternya dalam film tersebut, Suzy menjadi ikon ‘cinta pertama’ yang sensasional dan diapresiasi dengan penghargaan sebagai aktris rookie terbaik.

Jalur karirnya tidak terhalang oleh hambatan berarti saat ia terus mencari lebih banyak kesempatan untuk tampil. Diplot sebagai pemeran utama dalam drama MBC Gu Family Book, Suzy dianugerahi penghargaan akting terbaik pada tahun 2013. Suzy sekali lagi akan kembali ke layar kecil dengan drama yang rencananya ditayangkan pada tahun 2016, berpasangan dengan Kim Woo-bin.

Yook Sungjae
Yook Sungjae adalah bintang lain yang tengah naik daun. Ia adalah anggota boyband BtoB. Yook menuai kesuksesan besar hanya dalam waktu kurang lebih satu tahun, setelah muncul dalam drama dan variety show. Yook sukses memamerkan bakatnya dan meraih banyak penggemar.

Drama KBS Who Are You: School 2015 menjadi salah satu karya yang paling mewakilinya dan melambungkan dirinya menjadi bintang. Sebelum itu, Yook memiliki sedikit pengalaman sebagai seorang aktor, hanya muncul sekali dalam Reply 1994 dan Plus Nine Boys di tvN dengan peran kecil.

Loading...

Yook menjadi lebih dikenal masyarakat setelah tampil dalam berbagai variety show seperti King of Mask Singer, Inkigayo sebagai pembawa acara, dan We Got Married, dipasangkan dengan Joy dari girlband Red Velvet.

Yang lebih mengejutkan adalah peran terbarunya di layar kaca. Yook baru-baru ini dikasting untuk membintangi drama terbaru SBS, The Village – The Secret of the Small Sea, dipasangkan dengan aktris papan atas Moon Geun-young.

Kim Woo-bin

Selanjutnya adalah Kim Woo-bin, yang menyandang status sebagai aktor top, yang didapatnya dengan sangat cepat dalam beberapa tahun terakhir. Kim memulai debutnya pada tahun 2011 sebagai aktor dalam drama White Christmas. Ia kemudian sering tampil di TV dalam beberapa drama seperti Vampire Idol dan A Gentleman’s Dignity.

School 2013 dan The Heirs adalah dua drama paling populer yang dibintangi Kim, menciptakan sensasi di kalangan penggemar untuk menikmati pesona karakternya. Karakter Kim yang ditampilkan dalam drama adalah pria yang agak pemberontak.

Park Seo-joon

Last but not least, Park Seo-joon juga terus meroket tanpa henti. Ia sedikit terlambat memulai debutnya, tetapi ia beruntung bisa menuai kesuksesan besar dalam waktu singkat. Park mengawali debutnya dengan drama KBS, Dream High 2, pada tahun 2012 dan sejak saat itu, ia muncul dalam berbagai drama seperti Pots of Gold (MBC, 2013), One Warm Word (SBS, 2014) dan Witch’s Romance (tvN 2014).

Akhir-akhir ini, ia juga muncul dalam film Chronicles of Evil dan Beauty Inside. Park saat ini tampil dalam drama MBC, She Was Pretty, sebagai pemeran utama mendampingi aktris Hwang Jung-eum. Sebelumnya, Park sudah pernah beradu akting dengan Hwang dalam drama fenomenal di tahun ini, Kill Me, Heal Me.

Loading...

One thought on “Empat Artis Korea yang Sukses dengan Cepat

  • Seuju banget kalo suzy jadi terkenal sejak dream high 😀

    Reply

Komentar Anda