10 Aktris Drama Korea yang Bersinar di Tahun 2015
6. Gong Hyo-jin
Gong Hyo-jin adalah satu dari sedikit muka lama yang masih bertahan di tengah kencangnya persaingan aktris drama Korea. Semua ini tak lepas dari kemampuan aktingnya yang istimewa. Wanita kelahiran 4 April 1980 ini mampu menghidupkan semua peran yang diberikan padanya dengan sempurna. Dalam tiga tahun terakhir, dua dramanya yang laris manis sudah menjadi bukti kekuatan akting dan popularitasnya, yaitu Master’s Sun (2013) dan It’s Okay, That’s Love (2014). Dan kini Gong siap beradu akting dengan sejumlah nama besar dalam drama yang sangat dinanti-nanti, Producer.
5. Hwang Jung-eum
Wanita kelahiran Seoul, 25 Januari 1985 ini memulai karirnya bukan sebagai aktris, melainkan penyanyi dalam girlband Sugar. Di tahun 2005, Hwang mulai menyeberang ke dunia seni peran dan di tahun 2007 ia memulai debut resminya dalam drama TV. Sebagai aktris drama, Hwang cukup produktif. Sejumlah roman pernah ia bintangi, seperti Can You Hear My Heart (2011), Golden Time (2012), dan Secret Love (2013). Setelah tampil mengesankan dalam Endless Love (2014), Hwang dipersatukan kembali dengan rekannya dalam Secret Love, Ji Sung, dalam drama cerdas nan populer, Kill Me, Heal Me.
CANTIK BANGETZ SIH 😀
park min young :* :*
Ku hye sun tetap semangat..!! FIGHTING..#^_^# .. i like euniie ^_^¦¦¦
Paling suka sama Gong Hyo Jin 🙂
Gong hyo jin, ku hye sun <3
Rata² my favorit actress ? ?
Mhwang jung ehm <3