Ragam

Fakta-Fakta Menarik Tentang Putri Diana

Loading...

Putri DianaDiana Frances Mountbatten-Windsor menjadi dikenal dunia sebagai Putri Diana ketika ia menikah dengan keluarga kerajaan Inggris. Pernikahannya yang bak dongeng itu disiarkan dan ditonton oleh lebih dari 750 juta pemirsa di seluruh dunia, menjadi program paling populer yang pernah disiarkan TV. Kehidupan Putri Diana tak pernah lepas dari sorotan publik. Berikut 10 fakta unik tentang Putri Diana:

1. Putri Diana dan suaminya, Pangeran Charles, memiliki keterkaitan dalam leluhur keluarga mereka. Nenek moyang bersama mereka kemungkinan adalah James I. Pangeran Charles adalah keturunan dari putri James, Elizabeth, dan Diana merupakan keturunan putra James, Charles I.

2. Diana dilahirkan di Sandringham, Inggris, pada tanggal 1 Juli 1961, dari pasangan John Edward Spencer dan Frances Spencer.

3. Diana memiliki empat saudara, yakni kakak perempuan, Sarah dan Jane, serta adik laki-laki, Charles. Kakak Diana, John, meninggal saat lahir.

4. Diana pernah mengenyam pendidikan di tiga sekolah, yang pertama adalah Riddlesworth Hall Preparatory School dari tahun 1966 hingga 1974. Dari tahun 1974 hingga 1977, ia menimba ilmu di West Heath di Kent. Tahun terakhir pendidikannya dihabiskan di sekolah akhir Swiss, Institut Alpin Videmanette.

5. Sebelum menjadi seorang putri, Diana bekerja sebagai pengasuh anak-anak di Young England School di London.

Loading...

6. Pada 24 Februari 1981, Diana yang kala itu berusia 19 tahun bertunangan dengan Pangeran Charles setelah berpacaran selama musim panas. Mereka menikah lima bulan kemudian pada tanggal 29 Juli, di Katedral St Paul.

7. Anak pertama Diana lahir 11 bulan setelah pernikahannya, yakni pada tanggal 21 Juni 1982, di Rumah Sakit St. Mary di London, dan diberi nama William Arthur Philip Louis. Sekitar dua tahun kemudian, tepatnya pada tanggal 15 September 1984, anak keduanya, Henry Charles Albert David atau “Harry,” lahir. Ia juga dilahirkan di St. Mary.

8. Pengumuman resmi dibuat oleh perdana menteri Inggris pada tanggal 9 Desember 1992, bahwa Diana dan Charles telah pisah ranjang. Kurang dari empat tahun kemudian, pada tanggal 15 Juli 1996, perceraian pasangan tersebut diselesaikan oleh Pengadilan Tinggi.

9. Pada tanggal 28 Agustus 1997, di Paris, Perancis, Diana dan seseorang yang diduga kekasihnya, Dodi Al Fayed, tewas dalam kecelakaan mobil. Kecelakaan itu mengejutkan banyak orang di seluruh dunia dan memetikkan isu-isu mengenai keterlibatan fotografer paparazzi dalam tragedi tersebut.

10. Pemakaman Diana berlangsung pada tanggal 6 September 1997, di Westminster Abbey. Upacara pemakaman yang disiarkan di seluruh dunia itu dihadiri oleh puluhan selebriti dan pejabat, seperti Tom Cruise, Stephen Spielberg, Tom Hanks, Elton John, Ibu Negara AS Hillary Clinton, dan Perdana Menteri Inggris Margaret Thatcher. Ia kemudian dibawa ke rumah leluhur keluarganya, Althorp House. Di sanalah dalam sebuah upacara tertutup jenazah Diana disemayamkan.

Loading...

Komentar Anda