Serba Serbi

Tokoh Besar Dunia yang Lahir pada 18 Desember

Loading...

Kelahiran 18 Desember – Berikut adalah nama-nama tokoh besar dunia yang lahir pada tanggal 18 Desember:

Foto Steven Spielberg
Steven Spielberg

1856: Sir Joseph John Thomson, ilmuwan Inggris yang menemukan dan mengidentifikasi elektron; Thomson memenangkan Nobel 1906 di bidang fisika, dan tujuh asisten penelitiannya, serta anaknya sendiri, George, juga memenangkan Nobel.

1890: Edwin Armstrong, penemu dan insinyur listrik Amerika yang memberi kontribusi fundamental bagi radio.

Loading...

1904: George Stevens, pembuat film Amerika yang karir hebatnya membentang lebih dari empat dekade dan menghasilkan karya-karya beragam seperti Swing Time, Gunga Din, Woman of the Year, A Place in the Sun, Shane, Giant, dan The Diary of Anne Frank.

1939: Harold Varmus, peneliti kanker Amerika yang mendapat Nobel 1989 karena menemukan bahwa gen pengontrol pertumbuhan yang normal dapat rusak dan menyebabkan kanker.

1947: Steven Spielberg, pembuat film yang telah melahirkan banyak film box-office dimulai dengan Jaws dan meliputi E.T. The Extra-Terrestrial, Raiders of the Lost Ark, Schindler’s List, Saving Private Ryan, dan Lincoln.

1963: Brad Pitt, aktor film Amerika yang dikenal terutama karena ketampanannya.

Loading...

Komentar Anda